5 Game PC Paling Ditunggu RIlisnya Tahun 2018

DuniaTeknologi.Info - Tahun 2018 sudah di depan mata. Tahun yang dinantikan para gamer karena akan banyak game yang dirilis secara multi platform. Ada beberapa diantaranya yang banyak ditunggu karena sudah lebih dulu terkenal dalam platform tertentu. Nah, mereka yang tak memiliki perangkat untuk main game tersebut biasanya sangat menunggu rilis versi tertentu.

Misalnya GTA V, saat ini memang sudah banyak dikenal namun hanya bisa dimainkan dalam PS3, PS4 dan Xbox, tinggal versi PC-nya yang belum. Nah, berikut ini ada 5 game PC yang paling ditunggu para gamer, dan kabarnya akan rilis pada 2018 dikutip dari situs  FlowingGame.

1. Grand Theft Auto V

Meskipun telah dirilis sejak tahun 2013, namun GTA V baru ada dalam format platform PS3, Xbox 360, PS4, dan Xbox One. Para gamer yang hanya mengandallan PC harus bersabar hingga tahun depan untuk menikmati game bergenre Open-World Action Adventure ini. Pasalnya, setelah direncanakan rilis pada 27 Januari 2018, ternyata peluncuran game ini akan ditunda lagi hingga 14 Maret 2018. Dalam versi PC, GTA V akan dibekali berbagai fitur tambahan. Misalnya penambahan soundtrack baru dan 4K TV Support.

2. Metal Gear Solid V: The Phantom Pain

Kisah dalam Metal Gear Solid V: The Phantom Pain merupakan lanjutan dari seri sebelumnya, Metal Gear Solid V: Ground Zeroes. Kamu bermain sebagai Big Boss yang akan membalaskan dendam terhadap Cipher yang telah berhasil menghancurkan segalanya.

Jalan permainan yang seru, grafis yang sempurna, merupakan daya tarik kuat dari game karya Hideo Kojima saat masih bersama Konami. Sekaligus merupakan karya terakhirnya sebelum hengkang dari Konami. Kabarnya tahun 2018 nanti game ini akan dirilis untuk versi PC.

3. Tekken 7

Melanjutkan seri ke-6, Tekken 7 akan tampil dengan menghadirkan berbagai karakter dan fitur terbaru. Game produksi Bandai Namco ini memang sedang dalam tahap pengembangan. Sistem pertarungan masih akan sama dengan seri Tekken lainnya. Yaitu fokus pada pertarungan satu lawan satu, bukan pertempuran tim.

4. Dying Light

Game horor ini menghadirkan sensasi lari dari kematian. Kamu akan ditugaskan menghadapi para zombie yang kelaparan daging manusia. Dengan suguhan mode First-Person Shooter pemain harus menghadapi zombie yang tak habis-habisnya mengejar dan mengincar. Berbagai senjata bisa kamu dapatkan untuk menghadapi makhluk mengerikan itu.

Sayangnya, menjelang malam kamu bukanlah siapa-siapa. Ada satu zombie terkuat, Volatiles, yang memaksamu untuk mencari perlindungan ketimbang kehabisan napas untuk perang terbuka.
Tetapi jika kamu berani keluar malam, maka akan banyak hal yang bakal memperbesar poin. Rencananya, game buatan Techland ini akan rilis untuk PC pada akhir Januari 2018.

5. Evolve
Game multiplayer garapan Turtle Rock Studios ini mengisahkan 4 karakter yang diposisikan sebagai ‘hunter’ yang melawan monster alien. Uniknya kedua kubu yang bertempur bisa dimainkan. Kamu bisa memilih menjadi tim pemburu monster atau justru menjadi monster yang akan memangsa para pemburunya.

Memainkan tim, berarti harus menjaga kekompakan. Memainkan monster memang enak karena sendirian, namun ternyata kamu harus mulai dari menjadi monster kecil, menghindari kejaran pemangsa, memangsa monster lain, dan barulah menjadi besar dan kuat. Rencananya versi PC, PS4 dan Xbox One dari Evolve akan dirilis pada Februari 2018.

Apakah kamu juga menantikan salah satu dari 5 game paling ditunggu rilisnya tahun 2018 tersebut? Selamat menunggu saja ya. Semoga jadi dirilis.

Labels: ,

Tuesday, 5 December 2017

5 Game PC Paling Ditunggu RIlisnya Tahun 2018

DuniaTeknologi.Info - Tahun 2018 sudah di depan mata. Tahun yang dinantikan para gamer karena akan banyak game yang dirilis secara multi platform. Ada beberapa diantaranya yang banyak ditunggu karena sudah lebih dulu terkenal dalam platform tertentu. Nah, mereka yang tak memiliki perangkat untuk main game tersebut biasanya sangat menunggu rilis versi tertentu.

Misalnya GTA V, saat ini memang sudah banyak dikenal namun hanya bisa dimainkan dalam PS3, PS4 dan Xbox, tinggal versi PC-nya yang belum. Nah, berikut ini ada 5 game PC yang paling ditunggu para gamer, dan kabarnya akan rilis pada 2018 dikutip dari situs  FlowingGame.

1. Grand Theft Auto V

Meskipun telah dirilis sejak tahun 2013, namun GTA V baru ada dalam format platform PS3, Xbox 360, PS4, dan Xbox One. Para gamer yang hanya mengandallan PC harus bersabar hingga tahun depan untuk menikmati game bergenre Open-World Action Adventure ini. Pasalnya, setelah direncanakan rilis pada 27 Januari 2018, ternyata peluncuran game ini akan ditunda lagi hingga 14 Maret 2018. Dalam versi PC, GTA V akan dibekali berbagai fitur tambahan. Misalnya penambahan soundtrack baru dan 4K TV Support.

2. Metal Gear Solid V: The Phantom Pain

Kisah dalam Metal Gear Solid V: The Phantom Pain merupakan lanjutan dari seri sebelumnya, Metal Gear Solid V: Ground Zeroes. Kamu bermain sebagai Big Boss yang akan membalaskan dendam terhadap Cipher yang telah berhasil menghancurkan segalanya.

Jalan permainan yang seru, grafis yang sempurna, merupakan daya tarik kuat dari game karya Hideo Kojima saat masih bersama Konami. Sekaligus merupakan karya terakhirnya sebelum hengkang dari Konami. Kabarnya tahun 2018 nanti game ini akan dirilis untuk versi PC.

3. Tekken 7

Melanjutkan seri ke-6, Tekken 7 akan tampil dengan menghadirkan berbagai karakter dan fitur terbaru. Game produksi Bandai Namco ini memang sedang dalam tahap pengembangan. Sistem pertarungan masih akan sama dengan seri Tekken lainnya. Yaitu fokus pada pertarungan satu lawan satu, bukan pertempuran tim.

4. Dying Light

Game horor ini menghadirkan sensasi lari dari kematian. Kamu akan ditugaskan menghadapi para zombie yang kelaparan daging manusia. Dengan suguhan mode First-Person Shooter pemain harus menghadapi zombie yang tak habis-habisnya mengejar dan mengincar. Berbagai senjata bisa kamu dapatkan untuk menghadapi makhluk mengerikan itu.

Sayangnya, menjelang malam kamu bukanlah siapa-siapa. Ada satu zombie terkuat, Volatiles, yang memaksamu untuk mencari perlindungan ketimbang kehabisan napas untuk perang terbuka.
Tetapi jika kamu berani keluar malam, maka akan banyak hal yang bakal memperbesar poin. Rencananya, game buatan Techland ini akan rilis untuk PC pada akhir Januari 2018.

5. Evolve
Game multiplayer garapan Turtle Rock Studios ini mengisahkan 4 karakter yang diposisikan sebagai ‘hunter’ yang melawan monster alien. Uniknya kedua kubu yang bertempur bisa dimainkan. Kamu bisa memilih menjadi tim pemburu monster atau justru menjadi monster yang akan memangsa para pemburunya.

Memainkan tim, berarti harus menjaga kekompakan. Memainkan monster memang enak karena sendirian, namun ternyata kamu harus mulai dari menjadi monster kecil, menghindari kejaran pemangsa, memangsa monster lain, dan barulah menjadi besar dan kuat. Rencananya versi PC, PS4 dan Xbox One dari Evolve akan dirilis pada Februari 2018.

Apakah kamu juga menantikan salah satu dari 5 game paling ditunggu rilisnya tahun 2018 tersebut? Selamat menunggu saja ya. Semoga jadi dirilis.

Labels: ,

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home