DuniaTeknologi.Info - Tahukah kamu game apa saja yang sanggup membuat laptop gaming atau PC gaming sekalipun tak berdaya? Meski telah bertahun-tahun diluncurkan, salah satu dari 5 game terberat yang kita bahas ini belum ada PC gaming yang sanggup memainkannya dengan sempurna.
Padahal perkembangan teknologi juga terus meningkat setiap tahunnya, dan sekian game-game berat mampu diatasi oleh PC gaming dengan spesifikasi terbaik. Dalam sebuah pengetesan menggunakan komputer yang dibekali GTX 1080, didukung dengan i7-6800K 4.2GHz dan RAM DDR4 32 GB. Nah, biar nggak terlalu lama penasaran, berikut ini 5 game terberat yang bakal bikin laptopmu KO.
1. Crysis (2007)
Sejak dirilis pada 2007 game Crysis tak juga menemukan PC yang sanggup menggendongnya. Apalagi tahun itu belum ada spesifikasi komputer yang seperti sekarang. Karena Crysis merupakan game yang memakai Direct X 10 pertama yang dipasarkan. Kombinasi alogaritma dan API membuat hardware saat itu tak ada yang cocok. Selain itu game ini banyak menggunakan rendering rumit.
2. Hitman (2016)
Game ini memang tidak segalak Crysis. Namun jika kamu naikkan pengaturan grafisnya sampai maksimal, maka akan terlihat frame patah-patah. Komputermu bakal ampun-ampun kalau ditambah fitur Super Sample Anti Aliasing (SSAA). Kamu juga dituntut untuk menjalankan game ini di komputermu dengan mode DX12 untuk memaksimalkan core CPU.
Memang ini bukanlah game dengan permainan cepat, namun untuk mencapai framerate stabil di resolusi 1080p, kita membutuhkan kartu grafis GTX 980 / GTX 1060 6GB atau RX 470. Kartu grafis GTX 1080 hanya mampu memberikan permainan mulus dalam resolusi 1440p.
3. Grand Theft Auto 5 (2015)
Dulunya memang GTA bukan jenis game yang membuat PC lumpuh. Seri terbarunya pun bahkan bisa diturunkan bagian pengaturan grafis agar memperoleh framerate tinggi. Tetapi jika kamu ingin benar-benar menikmati indahnya grafis dalam GTA maka berbagai fitur dalam game ini bakalan bikin komputer megap-megap.
Ketika pengaturan gafis dimaksimalkan, fitur tambahan ditambahkan, plus 4x MSAA, maka seketika framerate hanya mampu sampai 60 fps bahkan sering di bawahnya. Memori kartu grafis (VRAM) yang dibutuhkan untuk main game ini dengan sempurna mencapai 4 GB, sedangkan untuk mendapat tampilan 4K, maka komputermu butuh fitur dua kartu grafis alias SLI.
4. Battlefield 1 (2016)
Game Battlefield ini memang bisa nyaman dimainkan di komputer dengan processor i5 untuk single player. Namun untuk dimainkan dengan multiplayer, maka framerate bisa jatuh hingga 30%. Dari 115 fps ke 80 fps. Hal itu tak lepas dari beratnya menjalankan 64 pemain yang berlarian kesegala arah.
Game Battlefield mungkin baru nyaman dimainkan dalam mode multiplayer jika komputermu telah mengunakan processor i7.
5. Far Cry Primal (2016)
Meskipun game ini bisa berjalan mulus di kartu grafis Nvidia namun jangan dikira akan lancar di jenis kartu grafis lain. Bahkan ketika ditambah instalasi HD Texture pack, kita hanya bisa mendapatkan tampilan 60 fps di komputer dengan kartu grafis Nvidia. Game berat ini juga tidak bisa dimainkan maksimal di komputer yang menggunakan kartu grafis AMD Fury X.
Mungkin perlu PC gaming super ekstrim untuk memainkan 5 game terberat hingga tahun 2017 tersebut dengan sempurna. Belum lagi ancaman risiko PC yang bakalan nggak berumur panjang jika memainkan game-game berat. Nah, PC game milikmu kuat memainkan game apa yang paling berat?