Dunia Teknologi

Monday, 30 October 2017

Asus A Series Penuh Warna Dan Gaya Meminta Tambahan Dari Shopback Dan Dikabulkan

Asus A Series for Students, Working People & Young Activities
DuniaTeknologi.Info - Memiliki sebuah laptop ataupun notebook merupakan hal wajib bagi saya seorang blogger dan pekerja keras seperti saya. Meskipun masih bisa menggunakan handpone atau smartphone namun menggunakan laptop lebih gampang dan efisien. Karena dari laptop kemudahan bisa dibawa dan bisa menulis dimanapun dan kapanpun dan memiliki mudah diakses selama masih ada koneksi internet.

Sebagai blogger kita harus pandai dan tidak boleh asal memilih dalam aktivitas blogging. Apalagi dalam menulis kita harus memiliki insting dan ide dalam menulis. Dalam menulis dan mencari ide kita terkadang mencari inspirasi diluar ruangan atau di dalam pemandangan yang indah. Itu terjadi dikala bosan menghinggap dalam diri seorang blogger seperti saya dan kehilangan ide dalam menulis entah itu disebabkan hiruk pikuk kerjaan dunia nyata atau memang lagi bleng.

Ditambah lagi selain aktivitas blogging yang saya lakukan pada malam hari saya harus bekerja di salah satu perusahaan kontraktor di Indonesia. Sehingga performa laptop disini sangat penting walaupun tidak perlu begitu tinggi spesifikasi layaknya laptop gaming. Kebutuhan akan laptop yang bisa bekerja dalam waktu bersamaan sangatlah penting.

Nah disini kemunculan Laptop atau Notebook Asus A Series yang penuh warna dan gaya sangat cocok digunakan untuk bekerja maupun bermain. Ditmbah lagi slogan dari Asus A Series.
Asus A Series Penuh Warna dan Penuh Gaya For Students, Working People & Young Activities.
Dengan karakteristik yang dibentuk melalui slogan diatas menunjukan Asus A series penuh gaya dan penuh warna. Ditambah beberapa keunggulan dari Asus A series, yaitu :
  • Desain profil 35% lebih tipis.
  • Instan On dalam 3 detik ketika dalam mode sleep.
  • Umur Baterai 2,5x lebih lama.
  • Toucpad lebih luas.
  • Menggunakan Teknologi IceCool
  • Tersedia HDMI, USB 3.1
  • Audio SonicMaster 
Asus A Series Penuh Warna, Penuh Gaya 

1. Laptop Powerfull Kaya Akan Fitur
Slogan yang memberikan karakteristik powerful dan kaya akan fitur dilengkapi prosesor terbaru generasi ke-6 dari intel dan disokong Discrete graphics GT 940. Asus A Series memiliki kualitas suara sangat baik dengan kolaborasi Asus SonicMaster. Tidak kalah hebat didukung fitur instant-on sehingga dapat menghidupkan laptop hanya dalam waktu 3 detik dari kondisi sleep. Hadirnya USB 3.0 dan USB Type-C mendukung kecepatan tinggi dalam mengirim data.

2. Touchpad 30% Lebih Besar
Varian dari Asus A series salah satunya Asus A456 didesain dengan desain toucpad yang lebih untuitif. Asus menggunakan teknologi eksklusif yang biasa digunakan pada layar sentuh smartphone pada toucpad Asus A456 untuk toucpad lebih sensitif dengan akurasi lebih tinggi. Toucpad pun didesain 30% lebih besar dibanding laptop sejenis hingga 79cm2, untuk kenyamanan, kontrol lebih mudah dan nyaman serta akurat.


3. Umur Siklus Baterai 2,5 Kali Lebih Lama
Salah satu keunggulan dari Asus A456 yakni menggunakan baterai Li-Polymer dengan ketahanan umur siklus isi ulang baterai hingga 2,5x lebih tahan lama dan awet dibanding baterai Li-ion itu baterai A456 lebih awet digunakan daripada kebanyakan laptop lainnya. Khususnya untuk kebutuhan bekerja dan menulis saya sebagai blogger. Dan tak kalah penting juga tahan lama dalam bermain game.


Harga Asus A Series

Dengan berbagai fitur Asus A series yang dimilikinya sehingga terdapat varian warna dan type yang terdiri dari : Asus A456UQ - i7, Asus A456UQ - i5 dan Asus A456UR - i5. Namun dari segi harga ketiganya mungkin bisa dibilang murah dari banyaknya fitur yang diberikan. 

A456UQ - i7

Rp 10.999.000
- Intel Core i7-7500U Processor
- DOS
- Layar 14" FHD (1920x1080)
- Discrete graphics GT 940MX - 2GB
- 1TB HDD - 8GB  DDR4 Memory
- USB 3.1 Type-C, BT 4.0, Wi-Fi - DVD Writer 


A456UQ - i5

Rp 8.399.000
- Intel Core i5-7200U Processor
- DOS
- Layar 14" FHD (1920x1080)
- Discrete graphics GT 940MX - 2GB
- 1TB HDD - 8GB  DDR4 Memory
- USB 3.1 Type-C, BT 4.0, Wi-Fi - DVD Writer  

A456UR - i5

Rp 7.899.000
- Intel Core i5-7200U Processor
- DOS
- Layar 14" FHD (1366x768)
- Discrete graphics GT 930MX - 2GB
- 1TB HDD - 4GB  DDR4 Memory
- USB 3.1 Type-C, BT 4.0, Wi-Fi - DVD Writer

Namun bagi saya yang hanya sebagai karyawan dan blogger yang hobby menulis harga tersebut cukup menguras belanja harian sehingga ingin membeli dengan kredit karena dari mengikuti setiap lomba blogger salahsatunya tulisan lomba : Laptop 2in1 sangat cocok dengan kebutuhan bogger. Serta mengikuti lomba blog lainnya tak pernah berhasil ataupun menang namun namanya manusia kita hanya bisa berharap dan berdoa.

Dan Kali ini ada lagi lomba blog "Kontes Blog Kamu Meminta Shopback Kabulkan 2017" yang diikuti dan berharap kali ini Meminta Asus A series Penuh Warna Dan Penuh Gaya dikabulkan Shopback.  Meskipun berhadiah 1.2 juta untuk tiap barang itu juga lebih dari cukup untuk bisa memulai dan semangat saya untuk memiliki Asus A Series dengan kredit salah satunya di merchant toko shopback di Lazada.



 

Labels:

Sunday, 29 October 2017

Vivo V7+, Ponsel Canggih Dengan Kamera Selfi 24 MP

DuniaTeknologi.Info - Para produsen ponsel terus berlomba-lomba menghadirkan smartphone  dengan teknologi maupun fitur unggulan yang memanjakan pengguna. Kadang mereka memberikan fitur luar biasa untuk sebuah ponsel yang ukurannya tak seberapa. Salah satunya Vivo yang punya 'Smartphone  V-Series'. Dalam V-Series tersebut, baru-baru ini Vivo meluncurkan ponsel Vivo V7+ yang mengusung segudang fitur unggulan. Berikut ulasan spesifikasi, harga serta keunggulan Vivo V7+.

Spesifikasi Vivo V7+

Dari sisi desain, Vivo V7+ menonjolkan keunggulan FullView Display, yaitu memiliki layar lebar nyaris tanpa bingkai, sehingga lebih nyaman di genggaman. Perbandingan layar dengan bodi ponsel mencapai 84,4%. Bezel atau bingkai yang tipis hanya berukuran 2.15 mm saja. Tersedia dalam dua pilihan warna gold dan matte black. Bodinya berukuran 75,74 mm x 155.87 mm x 7.7 mm dengan barat 160 gram.

Vivo V7+ menyediakan 2 slot nano SIM dan 1 Kartu microSD sehingga mendukung dual SIM Standby. Ponsel FullView ini mendukung jaringan 2G, 3G dan 4G, sehingga fleksibel di berbagai daerah yang mungkin belum terjangkau sinyal 4G. Dilengkapi dengan bluetooth, Wifi, USB versi 2.0 serta FM dan OTG.

Di bagian dapur pacu tertanam Prosesor Qualcomm Octa-core, dengan dukungan RAM berkapasitas 4 GB. Kombinasi keduanya tentu sangat handal mendorong kecepatan ponsel ini. Memori internalnya sangat lega dengan ukuran 64 GB dan mendukung kartu Micro SD hingga sebesar 256 GB.  Smartphone  ini menggunakan sistem operasi Funtouch OS 3.2 berdasarkan Android 7.1.
Layarnya yang menampilkan ukuran 5.99 inci menggunakan teknologi IPS Capacitive Touch Screen/incell dan memiliki resolusi 1440 x 720.

Kamera depannya yang 24 MP menyajikan hasil jepretan yang mantap. Apalagi dengan tambahan fitur Face Beauty untuk panggilan video dan foto.Kamera belakang 16 MP menghasilkan gambar hingga ukuran ultra HD. Fitur lainnya adalah Portrait Bokeh, Photo Watermark, Voice, Palm, Gender Detection, HDR, Live Photo, Ultra HD, PPT, Professional, Slow, Time-Lapse Photography, Panorama, Group Selfie, dan Camera Filter.

Fitur menarik lainnya adalah Game Mode yang menjanjikan tampilan layar lebih besar, didukung FullView Display sehingga pengalaman memainkan game lebih berkesan. Uniknya lagi, dengan game mode ini panggilan ataupun pesan yang mungkin masuk akan diblokir. Tentunya membuat Anda semakin fokus dan larut dalam permainan.

Untuk keamanan, Vivo V7+ menyediakan fitur Face Acces. Artinya, smartphone  akan mampu mengenali wajah pemiliknya. Dengan memindai beberapa bagian wajah Anda, maka layar Hp hanya bisa terbuka setelah memastikan yang membuka adalah pemiliknya. Canggih bukan? Dan, untuk dayanya, ponsel pintar ini dibekali baterai tanam jenis Li-ion 3225 mAh , Non-Removable.

Keunggulan dan Kekurangan Vivo V7+

Dengan melihat berbagai fitur unggulan Vivo V7+ di atas, maka berbagai hal istimewa dimiliki ponsel ini. tampilannya yang stylish dan mewah, pengalaman berselancar di dunia internet juga lancar. Menonton video juga makin nyaman karena LCD nya yang 5.9 inci.

Dengan sistem face acces membuat keamanan ponsel lebih tinggi namun mudah. Cukup dengan memindai wajah Anda, lalu layar ponsel akan terbuka. Jika bukan wajah pemiliknya maka layar ponsel tetap akan terkunci.

Pengabadian berbagai momen penting juga akan lebih maksimal dengan kamera selfi yang 24 MP dan kamera belakang 16 MP. Hasil-hasil foto juga akan bisa diperindah dengan berbagai fitur yang ada.

Kekurangan Vivo V7+ hanya soal baterainya yang non-removable dan tidak didukung fitur fast charging. Satu lagi, Hp ini tidak tergolong tahan air karena tidak memiliki sertifikasi IP68 ( tahan air ).

Itulah ulasan tentang spesikasi, keunggulan dan kekurangan Vivo V7+ yang baru saja dirilis bulan ini. adapaun harganya di banderol mulai Rp 4.699.000. Sudah siap beli?

Labels: , ,

Friday, 27 October 2017

8 Setting Kamera dan Pendukungnya Yang Harus Diperiksa Sebelum Mulai Memotret

DuniaTeknologi.Info - Kegiatan memotret yang menyenangkan bisa jadi kekecewaan jika Anda melupakan beberapa hal paling pokok dalam kamera. Bagaimana rasanya ketika sudah capek-capek memoto ternyata pengaturan ISO nya tidak tepat. Walhasil, kita harus repot mengoreksi lagi ratusan foto hasil jepretan itu. Melelahkan bukan? Karena itu ada settingan yang harus diperhatikan sebelum mulai memotret. Juga ada hal yang terkait dengan kesuksesan pemotretan itu sendiri. Berikut ini rinciannya.

1. Memeriksa Pengaturan White Balance

White Balance sangat berpengaruh pada hasil jepretan. Pengaturan putih kamera harus sesuai kondisi lingkungan. Jika tak ingin repot, setting saja auto white balance agar kamera digital Anda bia menyesuaikan keadaan.

2. Memastikan Highlight Warning Kamera Dalam Kondisi On Atau Menyala

Dengan menyalakan Highlight Warning maka kita kan terhindar dari over exposure yang mengakibatkan foto yang nampak seperti terbakar. Selain memeriksa menyala tidaknya Highlight Warning, histogram di LCD kamera Anda bisa berguna untuk melihat kondisi foto yang baru diambil.

3. Memastikan Pengaturan ISO Sudah Sesuai Kebutuhan

ISO merupakan aturan standar bagi ukuran sensivitas kamera. Ukuran ISO tersebut mempengaruhi kada r cahaya yang ditangkap oleh kamera. Semakin tinggi ISO maka kepekaan kamera pada cahaya juga semakin tinggi. Jadi pastikan settingan ISO ini sebelum Anda memotret apakah sudah pas dengan suasana saat memotret.

4. Memeriksa Pengaturan Ukuran Dan Juga Format Foto Apakah Sudah Sesuai Kebutuhan

Pilihan format foto, apakah itu RAW, JPEG ataupun RAW + JPEG akan berpengaruh pada hasil foto dan besarnya ruang memori yang dipakai. Jika untuk memotret banyak gambar dalam format RAW maka Anda memerlukan memori card yang besar pula, minimal 4 GB. Jika memori Anda pas-pasan, maka settinglah penyimpanan dalam format JPEG saja. Lain halnya jika kartu memori Anda cukup longgar. Anda bisa menyimpan gambar dalam format JPEG + RAW.

5. Memeriksa Pengaturan Mode Exposure Kamera

Mode eksposur ialah pilihan penggunaan yang tersedia dalam kamera untuk memotret. Kadang disebut juga dengan Mode Pemotretan. Dari beberapa mode yang ada Anda harus pastikan mana yang pas dengan kebutuhan. Apakah Manual, Aperture Priority, Shutter Priority, ataukah Mode Program.

6. Memeriksa Fitur Lensa Kamera Yang Akan Dipakai

Kamera DSLR saat ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan, salah satunya fitur lensa. Nah, sebelum memotret pastikan Anda akan memakai fitur lensa yang mana. Mengecek dan menentukan fitur lensa yang akan dipakai sebelum memotret akan membantu menghasilkan gambar yang lebih sempurna.

7.  Memeriksa Ruang Yang Tersedia Dalam Kartu Memori

Sebelum mengabadikan momen besar yang membutuhkan banyak jepretan kamera, pastikan ruang memori Anda masih longgar. Tentunya Anda tidak ingin hasil foto yang bagus harus gagal disimpan gara-gara memori telah penuh. Jadi tak ada salahnya memeriksa memori sebelum acara berburu foto dimulai.

8. Memeriksa Persediaan Daya  Baterai

Dan, tak kalah penting adalah memeriksa ketersediaan daya dalam baterai. Terutama saat Anda akan bepergian dan mengambil gambar di lokasi yang jauh dari sumber energi listrik. Tentunya Anda tidak ingin sesi pengambilan gambar harus terhenti gara-gara baterai lemah. Memang banyak kamera DSLR yang telah dibekali baterai tahan lama, namun memeriksanya saat akan bepergian juga tak ada salahnya.

Itulah 8 settingan dan hal terkait kamera DSLR yang harus Anda periksa sebelum mulai memotret. Semoga menjadi catatan penting untuk mendukung kesuksesan Anda memperoleh gambar yang sempurna.

Labels:

5 Game Seru Terbaru Ini Segera Luncur Bulan Oktober 2017

DuniaTeknologi.Info - Akhir tahun tinggal beberapa bulan lagi. Para developer dan publisher gim semakin sibuk mempersiapkan gim terbaru, khususnya yang akan luncur bulan Oktober ini. beberapa di antaranya bahkan telah merilis video trailer di Youtube. Nah, dari sekian banyak permainan baik game konsol maupun PC, ada yang paling seru untuk dimainkan. Coba simak 5 game terbaru yang seru dan segera luncur bulan Oktober ini, siapa tahu kamu minat atau justru sudah menunggu sejak lama.

1. The Evil Within 2, Level Baru Yang Unik


The Evil Within 2 dirilis 13 Oktober. Merupakan hasil imajinasi Shinji Mikami dan garapan Tango Gameworks. The Evil Within akan membawa pemainnya pada level baru yang seru. Menggabungkan antara ketakutan psikologis dengan horor petualangan yang nyata.

Dalam versi kali ini kamu kembali mendapati sosok Sebastian Castellanos, seorang protagonis yang tak punya apa-apa lagi. Ia terpaksa melakukan kerjasama dengan Mobius yang justru adalah organisasi bayangan penghancur hidup Sebastian.

2. Gran Turismo Sport, Simulasi Balapan Yang Dinantikan Penggemar


Game yang sudah lama dinantikan penggemar. Merupakan jawaban permintaan penggemar yang menantikan perilisannya, setalah pada 2013 yang lalu, seri seri Gran Turismo 6 hadir untuk Play Station 3. Gim in akan dirilis secara resmi pada 17 Oktober. Waktu rilis gim ini bahkan sudah mundur nyaris setahun karena semula akan dirilis pada 15 November 2016.

3. Wolfenstein II: The New Colossus, Bertempur Melawan NAZI


Gim ini merupakan permainan strategi pertempuran yang seru dengan grafis yang sempurna. Tergolong game first-person shooter (permainan dengan memerankan sudut pandang orang pertama sebagai penembak) yang berkisah tentang dominasi pasukan Nazi Jerman. Mereka menciptakan berbagai senjata canggih dan mematikan sehingga menguasao dunia.

Gim ini akan dirilis pada 27 Oktober, dan dalam jalan ceritanya akan menghadirkan karakter Blazkowicz yang akan bertempur melawan pemimpin Nazi yang baru. Pemimpin baru akan tampil lebih kuat dan kejam.

4. Super Mario Odyssey, Seri Terbaru dari Permainan Loncat-Loncatan


Ini adalah seri terbaru dari Mario, Super Mario Odyssey akan segera dirilis pada 27 Oktober untuk Switch. Permainan besutan Nintendo ini menghadirkan beberapa hal baru dalam game Mario. Misalnya detail elemen yang bisa dinikmati secara lebih rinci, pemandangan, bangunan dan sebagainya. Aksi khas Mario tentu tak akan jauh berbeda. Yaitu berlari, meloncat dan menghindar dari serangan musuh. Namun dalam seri kali ini Mario bisa mempergunakan topinya menjadi senjata atau alat melompat.

5. Assassin's Creed: Origins, Menikmati Mesir Zaman Cleopatra


Ubisoft resmi mengumumkan rencana perilisan gim ini sejak acara E3 2017. Assassin's Creed: Origins akan diluncurkan pada 27 Oktober dengan mengambil latar belakang masa kekuasaan Cleopatra. Kamu akan memerankan karakter utama yang menyusup ke dalam kerajaan dan harus melalui semua penjaga yang tangguh. Namun perjalananmu akan dibantu oleh sang elang yang menjadi mata-mata.

Pada seri ini ada banyak tombol pengaturan. Namun kamu nggak perlu menggonakan tombol sprint lagi karena kecepatan larimu tergantung stick analog. Karakter utama bernama Ba Yek. Konon ada beberapa karakter lainnya namun masih dirahasiakan. Tunggu saja nanti setelah dirilis.

Itulah 5 game terbaru yang seru dan akan dirilis pada bulan Oktober ini. Nah, kira-kira kamu sudah naksir yang mana? Tunggu tanggal rilisnya, persiapkan perangkatmu untuk memainkan.

Labels: ,

Thursday, 26 October 2017

6 Game Android Terbaik Dan Terbaru 2017

DuniaTeknologi.Info - Untuk melepaskan rasa jenuh dan canggung, bermain game di smartphone memang menjadi pilihan banyak orang. Game juga berguna untuk meningkatkan kecerdasan otak. Apalagi banyak aplikasi game gratisan di Hp android. Dari sekian banyak pilihan game di Google Play, kami rangkumkan 6 game android terbaik dan terbaru yang bisa Anda jadikan pilihan jitu.

Memang dibanding dengan iPhone milik Apple, dulunya game di Android-nya Google masih kalah banyak. Karena perkembangan yang pesat kini di Google Play sudah ada ratusan ribu game yang siap memanjakan penggunanya. Nah, biar tidak bingung berikut ini 6 game yang bisa Anda coba.

1. Combat Squad

Combat Squad merupakan game FPS online terbaru dan terbaik untuk Android. Game ini dibuat oleh para creator game Counter Strike Online yang terkenal. Bagusnya sama persis dengan FPS mobile populer lainnya. Dengan fitur multiplayer-nya maka pemain bisa melakukan satu lawan satu atau lima lawan lima. 

Selain itu juga bisa memilih tujuh macam game multiplayer. Game ini berbasis Unreal Engine untuk grafisnya. Bisa jadi alternatif ketika kita bosan main Critical Ops atau Modern Combat. Keseruan game ini bisa kamu intip di salah satu video yang beredar di Youtube.

2. Kraken Land

Game terbaik berikutnya adalah Kraken Land yang merupakan game endless run berbasis platformer. Level dan rintangan yang berbeda-beda menjadi tantangan yang menarik untuk dilalui. Tampilannya memanfaatkan grafis 3D ala retro. Berbagai benda bisa digunakan untuk melawan musuh. Selain itu ada fitur power up, papan peringkat dan lainnya. Pokoknya game ini sangat menarik untuk dimainkan.

3. Tales of the Rays

Tales of the Rays merupakan game Android terbaru yang bernuansa anime. Ada fitur elemen action-RPG dalam game ini. Dalam game ini Anda bisa menjelajah ruang bawah tanah, mengumpulkan harta hasil jarahan hingga menonton scene story. Tersedia berbagai karakter yang bisa dikumpulkan dan sistem diamond yang menarik.

4. Titanfall: Assault

Meskipun bukan game FPS seperti halnya PC atau PS4, tetapi Titanfall: Assault mengusung gameplay yang real-time. Diantaranya teknik mengumpulkan kartu, war live dan berbagai lawan online. Fitur sosial guild memungkinkan pemain untuk mendapat kartu yang berguna dalam pertempuran. Daripada kebanyakan game sejenis, Titanfall: Assault tergolong paling menarik.

5. Voletarium: Sky Explorers

Jika kamu suka game petualangan, maka Voletarium: Sky Explorers merupakan game petualangan terbaru yang menarik untuk kamu mainkan. Kisahnya berlatar belakang tentang seseorang yang ingin mempelajari peristiwa yang terjadi di masa nenek moyangnya. Ia pun membangun mesin terbang sendiri. Dalam permainan ini kita akan terbang berkeliling mencari berbagai bagian mesin lalu menyusun dan membuat mesin terbang sendiri. 

6. Mobile Legends: Bang bang

Game Android terbaru selanjutnya adalah Mobile Legends: Bang bang yang saat ini sedang naik daun. Game buatan Montoon ini sebenarnya telah dibuat sejak akhir 2015, tetapi baru mulai tenar awal Januari 2017. Tergolong sebagai game dengan genre action strategi. Anda bisa bertarung melawan musuh online dengan manggunakan beragam hero. Ada yang bertipe Tank, Mage, Marksman dan Fighter.

Bagaimana? Lumayan banyak ya game terbaik untuk Android dan terbaru di tahun 2017 ini. Sebenarnya masih banyak lagi game yang bisa kamu ambil dari Google Play. Namun 6 game tersebut yang paling kami sarankan. Cobain deh...

Labels: ,

Ini 5 Kamera DSLR Terbaik di Tahun 2017

DuniaTeknologi.Info - Kamera DSLR telah menjadi pilihan perangkat terbaik para fotografer untuk menghasilkan gambar dengan kualitas prima. Dengan kamera yang canggih, maka Anda akan dapat mengubah-ubah lensa sesuai kebutuhan. Sedangkan kamera DSLR terbaik berguna untuk menaklukkan berbagai tantangan untuk membidik objek.



Bila saat ini Anda memerlukan referensi untuk pilihan kamera DSLR terbaik, berikut ini kami rangkumkan 5 kamera yang terbaik di kelasnya hingga tahun 2017 ini. Soal harga kamera DSLR terbaik, tentunya Anda harus siap merogoh kocek sedalam mungkin karena kamera-kamera berikut ini harganya ada yang tembus puluhan juta rupiah.

5 Kamera DSLR Terbaik di Tahun 2017

1. Nikon D810 


Kamera DSLR ini termasuk yang terbaik di pasaran. Memiliki sensor full frame berukuran 36,3 MP. Kualitas gambar yang dihasilkannya untuk DSLR tingkat menengah tergolong mengagumkan. Hasil gambar jepretannya bisa dalam format JPEG, RAW, maupun TIFF sehingga pengguna bisa lebih fleksibel menentukan pilihan.

Kamera Nikon D810 memiliki sistem autofocus, cepat dan pemiliknya dimungkinkan untuk memotret dalam mode Burst hingga 5-7 frame per detiknya. Kekuatan baterainya pun di atas rata-rata. Berbagai pilihan penyesuaian bisa Anda nikmati dengan banyaknya tombol cepat dalam kamera ini. Sekedar informasi, harga kamera DSLR Nikon D810 di salah satu toko online mencapai Rp.33,4 jutaan. Fantastis!

2. Canon EOS Rebel T61

Kamera DSLR terbaik selanjutnya adalah dari Canon. Merek ini telah lama dikenal di kalangan fotografer yang mencari kamera lensa yang bisa dipertukarkan satu sama lain. Rebel T6i memiliki resolusi hingga 33% lebih baik ketimbang jenis T5i sebagai pendahulunya. Mode Burst yang dijanjikan juga lebih cepat. Kamera ini meyajikan resolusi hingga 24,2 MP dan dibalut dalam tampilan desain yang menarik. Untuk informasi harga kamera Canon EOS Rebel T61 Body only di Amazon saat ini harganya masih $699 atau sekitar Rp.9 jutaan.

3. Pentax K-S2

Merek ini memang tak setenar Nikon dan Canon. Namun banyak pilihan fitur menarik dari kamera digital ini. Salah satunya adalah kamera dengan resolusi 20,12 MP dengan dukungan sensor CMOS w primary color filter 23.5 x 15.6mm (APS-C). Selain itu kamera DSLR ini menawarkan desain yang tahan cuaca.. Konetivitas kamera ini dilengkapi dengan WiFi yang memudahkan Anda berbagi foto langsung ke media sosial.

Dari segi perekaman gambar, Pentax K-S2 mampu menghadirkan kecepatan hingga 30 fps, ukuran paling umum untuk kecepatan gambar. Untuk informasi, harga Pentax K-S2 di salah satu toko online dibandrol hingga 15 jutaan.

4. Canon EOS 5Ds


Lagi-lagi dari Canon, sebuah kamera yang wajib masuk dalam dafta belanja para profesional. Canon EOS 5Ds menjanjikan slot kartu memori CF dan SD, memiliki resoluso 50,6 MP didukung dengan sensor CMOS 50,6 MP.

Kamera ini juga dibekali prosesor dual DIGIC 6, sensor metering RGB+IR 150K Px dengan 252 area, intervalometer, bulb timer, serta time-lapse movie creation. Untuk harga Canon EOS 5Ds ini lumayan mahal. Untuk Body-nya saja ketika peluncurannya, Mei 2015, kamera ini dibandrol hingga Rp.55 jutaan. Meskipun saat ini sudah agak turun, namun harganya masih di kisaran Rp.40 jutaan.  

5. Nikon D3300


Kamera DSLR ini memiliki desain yang pas untuk Anda yang bertangan mungil. Selain kecil juga ringan dibawa. Meskipun termasuk kamera dasar tetapi sangat direkomendasikan bagi fotografer pemula.

Kamera berbody compact SLR ini dibekali resolusi 24 MP dengan dukungan sensor CMOS 25 MP. Gambar yang dihasilkan bisa dalam format JPEG dan RAW. Harga kamera DSLR Nikon D3300 masih terjangkau, yaitu sekitar Rp.5 jutaan.

Nah, telah kami paparkan sekilas tentang 5 kamera DSLR terbaik di tahun 2017 sekaligus perkiraan harganya. Silakan Anda tentukan pilihan sesuai dengan kebutuhan.

Labels:

Wednesday, 25 October 2017

Asus Zenfone 4 Selfie Lite, Varian Zenfone Yang Mantap Untuk Selfi

DuniaTeknologi.Info - Smartphone selfi dari Asus ternyata tidak hanya sampai di seri Zenfone 4 Selfie & Zenfone 4 Selfie Pro saja. Pabrikan asal Taiwan tersebut kini telah meluncurkan seri terbaru keluarga Zenfone. Varian baru ini merupakan yang termungil dan paling murah. Seperti apa spesifikasi dan harga serta keunggulan Asus Zenfone 4 Selfie Lite? 

Spesifikasi Asus Zenfone 4 Selfie Lite

Dari sisi desain, Smartphone ini tampil elegan dan stylish dengan balutan rapi metal alumunium di bagian casing-nya. Tersedia pilihan warna hitam yang elegan, warna emas yang mewah, hijau yang sejuk dan pink yang merona.

Sedangkan komponen dalam dari ponsel selfi ini dibekali prosesor Snapdragon 425 Quad Core, disambungkan dengan RAM 3 GB, dan memiliki memory Internal 32 GB. Selain itu slot micro SD tersedia dan mendukung tambahan memori hingga 256 GB.

Untuk bagian layarnya punya teknologi IPS LCD dengan luas 5.2 inci. Dengan layar tersebut Anda disuguhi resolusi hingga resolusi 720 x 1280 pixels ( HD ). Layar ini ditambahi dengan 2,5 D serta dilaspisi pengaman layar Cornning Gorilla Glass 4. Sedang untuk sistem operasinya  menggunakan Android v7.0 Nougat.

Untuk varian ini, Asus sedikit mengurangi kemampuan kamera selfienya, menjadi single camera dengan resolusi 13 MP. Tetapi untuk kamera fotografi tetap menggunakan kamera resolusi 13 MP, LED flash, Phase detection autofocus, dan kemampuan merekam video full HD (1080 p). Namun ponsel pintar ini mengalami kenaikan jenis baterai menjadi 4120 mAh.

Dengan spesifikasi di atas maka kita bisa lihat, Asus Zenfone 4 Selfie Lite memiliki banyak kelebihan daripada kekurangannya. 

Kelebihan Smartphone terbaru Asus ini misalnya dari segi tampilannya yang nampak mewah dan elegan. Hal tersebut tak lepas dari bahan material mental. Kedua sisi layar dipercantik dengan adanya lengkungan 2.5 D Curved Glass.

Keunggulan juga nampak dari konektivitas 4G LTE, 2G GSM, 3G HSDP serta standby dual SIM. Layarnya yang dibekali teknologi IPS LCD sangat nyaman dioperasikan dengan satu tangan. Apalagi gambar ber-resolusi HD 720. 

Dari sisi keamanan, teknologi  Fingerprint Scanner yang sudah tertanam dalam Smartphone ini lumayan handal. Apalagi layarnya juga dilindungi oleh Corning Gorilla Glass. Dengan RAM yang terbilang besar maka aktivitas multitasking menjadi lancar tanpa hambatan. Tampungan data juga lebih longgar dengan dukungan memori internal maupun tambahan micro SD.


Dengan kamera depan dan belakang yang memiliki resolusi 13 MP, tentu kegiatan berburu foto menjadi lebih asyik. Hasilnya lumayan memuaskan. Dan adanya peningkatan baterai akan membuat penggunaan ponsel lebih lama dan maksimal.

Sayangnya, Asus Zenfone 4 Selfie Lite menggunakan baterai model non-removable alias menyatu dengan bodi dan tidak bisa dilepas kecuali oleh ahlinya. Cukup merepotkan bila sewaktu-waktu Hp mengalami eror. Selain itu ponsel pintar ini slot SIM 2-nya hybrid dengan micro SD, sehingga tidak bisa digunakan bersamaan. Kekurangan lainnya adalah belum didukung teknologi fast charging, sehingga untuk isi ulang daya harus menunggu agak lama.

Harga Asus Zenfone 4 Selfie Lite 

Smartphone Asus terbaru ini tersedia dalam dua pilihan harga dengan kapasitas memori internal yang berbeda. Yaitu Rp 2.1 jutaan untuk yang memiliki memori 16 GB, Dan Rp 2.4 jutaan untuk yang memiliki memori 32 GB.

Demikian ulasan singkat tentang spesifikasi, harga, keunggulan dan kekurangan Asus Zenfone 4 Selfie Lite yang baru dirilis di Indonesia bulan Oktober ini. semoga bermanfaat.

Labels: , , ,

Monday, 23 October 2017

7 Tips Memotret dengan Kamera DSLR Untuk Menghasilkan Foto Bagus

DuniaTeknologi.Info - Kamera DSLR memang semakin digandrungi untuk mengabadikan berbagai momen. Entah untuk mengabadikan panorama maupun acara prewedding. Beragam kamera DSLR beredar di pasaran. Ada yang murah di bawah 5 jutaan ada pula yang harganya tembus puluhan juta. Nah, kalau sudah punya kamera DSLR, berikut ini kami ulas tips cara memotret dengan kamera DSLR untuk menghasilkan foto yang bagus.

Agar memotret dengan kamera DSLR milikmu menghasilkan gambar yang oke, berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan.

1. Cermati Pemilihan Format, Resolusi Tinggi Berarti Gambar Semakin Bagus

Kamera DSLR mempunyai dua pilihan hasil gambar; Raw dan JPEG. Karena itu hendaknya mengenali dua format ini. JPEG (Joint Photographic Experts Group) merupakan hasil gambar yang telah melalui berbagai setingan yang Anda terapkan. Sedangkan Raw yang secara artinya mentah adalah hasil gambar yang masih murni hasil olahan sensor kamera.

2. Kesulitan Mengatur Fokus Secara Manual? Pakai Autofocus Saja

Para fotografer profesional sudah ahli dalam mengatur fokus secara manual agar objek yang dijepret bisa tertangkap sempurna. Namun bagi kita yang pemula, gunakan saja yang mudah, yaitu Autofocus.
Ada 3 pilihan mode autofocus yang tersedia di kamera DSLR. Ada  Autofocus Single Area (Canon: One Shot AF, Nikon:  Single Area AF ) yang fungsinya untuk mengunci focu objek pada titik tertentu. Meskipun benda sudah berpindah, namun kita tidak kehilangan fokus.

Autofocus Continuous (Canon: AI Servo, Nikon: Continuous/AF-C) adalah mode auto untuk menganalisa pergerakan objek. Mode ini digunakan untuk memotret objek yang terus bergerak.
Autofocus Hybrid, merupakan campuran Single & Continuous. Mode ini sangat membantu untuk menangkap gambar ojek yang kadang bergerak kadang diam. Secara otomatis kamera akan berubah mode sesuai kondidi objek. Hanya saja tidak setiap kamera DSLR memiliki fitur ini.

3. Agar Hasil Gambar Tajam, Gunakan Image Stabilization 
Fitur ini sangat membantu ketika kita mengambil gambar di tempat yang minim cahaya. Kenali kamera DSLR milikmu apakah memiliki fitur ini ataukah tidak. Kamera merek Canon EOS M5 misalnya, telah dibekali fitur ini.

4. Manfaatkan Fitur Sensor Cleaning Untuk Menghapus Debu Secara Otomatis

Tentunya banyak debu yang hinggap di sensor kamera DSLR. Untuk manfaatkan fitur Sensor Cleaning yang sudah banyak tertanam di kamera DSLR. Namun perlu juga sesekali dilakukan pembersihan secara manual dengan cara yang sangat hati-hati.

5. Gunakan Depth-Of-Field Preview

Tombol DOF Preview ini merupakan alat bantu untuk melihat perkiraan foto yang dihasilkan. Sehingga kita bisa menilai mana objek yang fokus dan mana yang tidak. Dept og Filed sendiri  adalah variasi jarak anatara kamera dengan subyek foto dalam menghasilkan variasi fokus foto.

6. Manfaatkan Fungsi Noise Reduction

Saat pengambilan gambar dalam suasana kurang cahaya, biasanya pengguna kamera akan menaikkan ISO, namun ini mengakibatkan timbulnya noise. Tetapi jika Anda memakai DSLR, tidak usah terlalu khawatir munculnya bintik hitam ini. Karena kebanyakan kamera DSLR sudah tersedia fitur Noise Reduction untuk mengurangi bintik hitam yang muncul.

7. Sesekali Boleh Juga Berexperimen dengan White Balance

Secara singkat White Balance merupakan kemampuan kamera untuk membaca, mengatur, serta menyesuaikan temperatur warna dengan merujuk pada jumlah cahaya yang diterima sensor. Hasilnya warna asli objek dengan warna dalam foto bisa sama. Penggunaan White Balance ini biasa diterapkan ketika memotret dalam ruangan dan keadaan lain yang minim cahaya. 

Bagaimana? Bisa menerapkan 7 cara memotret dengan kamera DSLR di atas? Mari terus berlatih agar hasil jepretan kita makin mirip para profesional.

Labels: ,

Sunday, 22 October 2017

Cara Membuat WhatApp Tidak Auto Download

DuniaTeknologi.Info - WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chatting yang populer dan banyak digunakan untuk perangkat mobile termasuk saya pribadi. Namun bgitu sekarang ini ada satu kekurangan WhatsApp yang muncul setelah beberapa update sebelumnya yaitu media download. Sebelumnya ketika ada seseorang yang mengirimkan foto, video, maupun audio harus kita pilih dahulu baru aplikasi WhatsApp akan download media tersebut. 

Namun pada update terakhir justru WhatsApp menggunakan mode auto-Download sebagai default pada setting. Tetapi tenang saja ada cara untuk mematikan fitur auto-download WhatsApp sebagai berikut:

[list=1][li]Masuk ke Settings, lalu pilih Chat Setttings, lalu pilih Media auto-download

[/li][li] Anda bisa mematikannya ketika  memakai mobile data atau wifi seperti di bawah ini, lalu pilih Ok

 [/li][/list]

Pastinya begitu mudah, cepat dan sangat hemat buat kuota mobile data Anda dengan tidak download secara otomatis setiap media yang masuk. Download WhatsApp Android disini, dan download software gratis lainnya di Jalantikus.


Labels: ,

Friday, 20 October 2017

Mencari Laptop Gaming 2017 Terbaik Tapi Murah? 5 Laptop Ini Hanya 6 Jutaan

DuniaTeknologi.Info - Laptop gaming terbaik tapi murah? Memang ada? Pasti kamu bertanya-tanya soal ini. Meskipun bukan yang terbaik dalam dunia gaming, namun daftar laptop gaming 2017 yang dirangkum berikut ini cukup tangguh untuk memainkan berbagai game.

Bermain game dengan laptop khusus game tentunya lebih aman dan bagus ketimbang menggunakan laptop atau komputer biasa. Laptop biasa yang memang tidak didesain untuk memainkan game akan cepat rusak jika sering dipaksakan untuk bermain game.


Pada dasarnya laptop gaming memang tergantung harganya. Semakin mahal tentu spesifikasinya kian baik dan performanya kian tangguh untuk memainkan berbagai game berat. Tetapi untuk sekedar bermain game dengan kualitas biasa-biasa saja, tentunta laptop gaming di kisaran 6 jutaan berikut ini layak dimiliki. Berbagai game seperti GTA 5, Sniper Ghost Warrior 2, Sniper Elite 3, Dota 2, Point Blank, PES, dan lainnya bisa dinikmati.

1. Acer Aspire E5-475G

Acer Aspire E5-475G dibekali processor Intel Core i5 7200U dengan VGA Nvidia Geforce 940MX 2 GB. Kombinasi ini mampu menghasilkan speed 2.5 Ghz-3.1 GHz. Laptop gaming Acer dibekali RAM jenis DDR4 sebesar 4 GB. Untuk resolusi layarnya yang sebesar 14 inch adalah 1366 x 768. Dengan spesifikasi ini Aspire E5-475G lumayan handal untuk memainkan berbagai game. Simpanan datanya cukup longgar karena disediakan hardisk HDD kapasitas 1 TB. Laptop ini dipasarkan dengan harga mulai Rp.6,3 jutaan.

2. Asus X555QG-BX121D


Laptop gaming 6 jutaan selanjutnya adalah dari ASUS. Asus X555QG-BX121D dibekali dengan processor AMD QuadCore A12-9700P, sedang pengolahan grafisnya didukung VGA AMD Radeon R6 + R5 M435DX 2 GB. Asus menggunakan RAM jenis DDR3 sebesar 4 GB. Laptop yang memiliki layar 15,6 inch ini memiliki resolusi 1366 x 768 dan penampungan datanya menggunakan hardisk Sata berkapasitas 1 TB. Harganya sekitar Rp.6,5 jutaan.

3. Asus X555DA-WB11

Processor AMD QuadCore A10-8700P tertanam dalam Asus X555DA-WB11 dengan dukungan pengolah grafis VGA juga dari AMD, yaitu AMD Radeon R6 + R5 M330DX 2 GB. Laptop gaming murah ini dibekali RAM jenis DDR3 sebesar 4 GB. Dengan ukuran layar 15.6 inch, Asus menghadirkan resolusi 1366 x 768. Untuk penampungan dayanya menggunakan hardis Sata berkapasitas 500 GB. Harga Asus X555DA-WB11 mulai Rp.6,7 jutaan.

4. Asus A456UR

Laptop gaming 6 jutaan selanjutnya masih dari ASUS. Dengan mengusung processor Intel Core i5 6200U dan VGA Nvidia Geforce GT930MX 2 GB, Asus A456UR akan memberi pengalaman main game yang tak kalah seru. Meskipun layarnya hanya 14 inch, namun laptop ini dibekali hardisk cukup besar, yaitu 1 TB. Laptop ini dinbekali RAM DDR4 4 GB. Harganya dipatok sekitaran Rp.6,9 jutaan.

5. Lenovo Z50-75

Lenovo juga tak mau ketinggalan dengan menghadirkan laptop gaming bernama Lenovo Z50-75. Laptop ini memiliki Processor  AMD Kaveri QuadCore FX-7500. Juga dibekali VGA AMD R7 M260 2 GB dan RAM DDR3 8 GB. Mantap!

Layarnya yang berukuran 15,6 inch menyuguhkan resolusi hingga 1920 x 1080. Laptop yang memiliki hardisk Sata 1 TB ini dibandrol mulai Rp.6,9 jutaan.

Itulah 5 macam laptop gaming terbaik dan termurah hingga tahun 2017. Bagi Anda penggemar berat game bisa memilih salah satu sesuai kemampuan masing-masing. Meskipun tentunya laptop-laptop tak mampu memainkan game terberat, namun tentu lebih tangguh daripada laptop biasa.

Labels: ,

Thursday, 19 October 2017

Bocor! Ini Tampilan Spesifikasi Playstation 5 Dikabarkan Rilis 2019

DuniaTeknologi.Info - Playstation 4 merupakan salah satu game konsol besutan Sony seri terbaru paling populer di Indonesia beberapa bulan ini. Meski memiliki harga masih bisa dijangkau, game konsol ini terbukti bisa memainkan game yang memiliki grafis berat seperti PC gaming. Belum lama ini juga terdengar kabar akan hadir lagi Playstation 5 untuk beberapa tahun mendatang.

Dikutip dari TechRadar.com meskipun belum resmi dari Sony, sulit untuk mengetahui dengan pasti kapan kita bisa melihat PS5, jadi yang kita hanya bisa melakukan perkiraan analis industri Sony Playstation untuk terus maju.

Analis memprediksi kita bisa melihat PlayStation 5 di manapun antara 2018 dan 2019. Dalam sebuah wawancara dengan Wall Street Journal, analis Damian Thong (yang sebelumnya memperkirakan PS4 Pro and Slim) mengemukakan bahwa konsol tersebut akan tiba pada paruh kedua tahun 2018.Anda juga bisa melihat video dibawah ini.



Analis lain, bagaimanapun, percaya bahwa kita harus menunggu sedikit lebih lama. Berbicara kepada GamingBolt, Michael Pachter mengatakan bahwa meskipun menurutnya PS5 akan menjadi langkah kedepan dan akan kompatibel dengan PS4 Pro, dia tidak berpikir kita akan melihatnya sampai "2019 atau 2020 tapi mungkin 2019." Akan lebih masuk akal karena diperkirakan sesuai dengan prediksi ketika pasar TV 4K di AS akan mencapai 50%. "Saya pikir Sony mungkin sudah menyelesaikan siklus konsol berikutnya", katanya, "Saya pikir mereka sudah tahu apa yang harus mereka lakukan."

Baru-baru ini Pachter mengulangi klaim ini, dengan mengatakan bahwa Sony kemungkinan besar akan merilis konsol baru di tahun 2020. Dia menambahkan bahwa saat ini ia berpikir PS4 Pro akan menjadi model dasar PlayStation dan akan melihat penurunan harga.

Berbeda lansir dari JalanTikus.com Versi terbarunya Playstation 4 Pro dirilis 3 tahun setelahnya, lebih tepat yaitu November 2016. Namun tampaknya game konsol ini hanya memiliki umur 2 tahun saja, karena cukup mengejutkan tahun 2019 akan hadir Playstation 5!

Berdasarkan kabar di internet, dikatakan bahwa Playstation 5 akan hadir di tahun 2019. Itu artinya Playstation 4 Pro akan punya umur 2 tahun sebelum tergantikan, setahun lebih pendek dari pada Playstation 4 yang berumur 3 tahun. Namun meski sudah ada Playstation 5, kemungkinan besar Playstation 4 akan tetap mendapat berbagai macam update dan game baru layaknya playstation 3.

Namanya versi lebih baru, tentu Playstation 5 menghadirkan spesifikasi canggih dan lebih tangguh dengan performa yang baru. Di antaranya Emotion Engine yang bisa mendeteksi emosi Anda saat bermain, lalu 12 Cores Prosesor yang punya tenaga hingga 10 Teraflops. Nggak heran berani menjanjikan grafis Photorealism.


Tidak terlalu detail untuk info yang kita dapat sehingga kali ini kita hanya bisa berdoa semoga saja nanti ketika rilis harganya di kisaran Rp 5 jutaan, sehingga dapat dijangkau nih. Pendapat Anda sendiri bagaimana, keren nggak Playstation 5 ini? Share pendapat Anda ya!

Labels: ,

5 Alasan Terbaik MatahariMall Toko Online Terbaik Untuk Fashion Wanita

DuniaTeknologi.Info - Seiring dengan perkembangan dunia teknologi, banyak hal-hal yang dahulu hanya bisa dilakukan secara tatap muka. Kini bisa dilakukan meski tidak berada dalam satu tempat yang sama. Kita bisa saling menatap meski berbeda benua. Tapi yang paling berkembang pesat saat ini adalah soal jual beli. Jika dahulu jual beli hanya bisa dilakukan dengan cara bertemu langsung di pasar antara penjual dan pembeli, kini bisa dilakukan meski berbeda tempat. 

Perkembangan teknologi yang pesat itu, akhirnya membawa pada tahap lahirnya jual beli online yang biasa dihadirkan oleh para ecommerce. Perkembangan ini juga tak lepas dari budaya masyarakat yang suka berbelanja, terutama di indonesia. Dimana budaya komsumtif masih sangat tinggi. Akhirnya lahirlah banyak toko ecommerce. Salah satunya adalah MatahariMall. 

Lahirnya MatahariMall

Lahirnya matahariMall juga tak lepas dari perkembangan teknologi itu sendiri dan cara pandang masyarakat. Jika dahulu orang suka pergi ke pasar untuk mendapatkan barang-barang yang mereka inginkan, kini karena hadirnya teknologi, cara pandang semacam itu telah berubah. Orang lebih suka diam di rumah untuk mendapatkan barang yang mereka cari. Mereka tinggal membuka ponsel smartphone, lalu memilih barang dan membayarnya lewat transfer. Lalu barang akan di antar ke rumah. 

Hal semacam itu juga menjadi alasan mengapa MatahariMall itu lahir. Selain juga tak lepas dari nama besar Matahari sebagai pusat perbelanjaan terlengkap, terpercaya dan terbaik. jadi selain kita masih bisa mendatangi matahari sebagai pusat perbelanjaan, kita juga bisa mendapatkan barang-barang berkualitas dari matahari melalui MatahariMall. Kita bisa dapatkan kebutuhan elektronik, pakaian dalam wanita, pakaian pria dan lain sebagainya. 

Mengapa MatahariMall Adalah E Commerce Terbaik?

Jika harus menjawab pertanyaan mengapa matahariMall adalah ecommerce terbaik, maka akan muncul beragam jawaban yang menarik terutama jika dikaitkan dengan pakaian dalam wanita. Beberapa diantaranya:

1. Memiliki produk yang lengkap dan berkualitas

Jika kamu menginginkan untuk mendapatkan barang terbaik. maka pilihan terbaiknya adalah belanja di MatahariMall. Saya telah berulang kali belanja di banyak ecommere tanah air. Banyak yang pasang foto barang, tapi sayangnya, barang tak sesuai dengan aslinya. Terutama untuk produk fashion. Hal ini tidak akan terjadi bila kamu belanja di MatahariMall, sebab foto yang dipasang sesuai dengan aslinya. Jika barang tidak sesuai, kamu bisa mengembalikannya dan uang kamu akan di kembalikan. Kalau tidak, kamu juga bisa menukar dengan yang lain. tapi, dijamin itu tidak akan terjadi. 

2. Metode pembayaran yang beragam

Berikutnya mengapa Mataharimall adalah yang terbaik adalah soal metode pembayaran yang beragam. Kita bisa menggunakan banyak cara pembayaran, bisa tranfer lewat atm, kartu kredit dan lainya. Termasuk bisa pula bayar secara langsung. Semua bisa dilakukan di MatahariMall. 

3. Bisa menjangkau seluruh pelosok negeri

Jangan ragu untuk membeli barang di MatahariMall sekalipun kamu tinggal di pelosok negeri. karena bisa dipastikan, barang yang kamu beli akan tetap sampai ke tangan kamu. meski untuk waktunya berbeda-beda. Sebab semua itu tergantung jasa pengirimnya. 

4. Bisa kredit dengan bunga nol rupiah

Di MatahariMall, kamu bisa beli barang dengan nol rupiah, jadi sekalipun kamu sedang tak memiliki uang sama sekali, kamu masih akan tetap mendapatkan barang impian kamu, termasuk saat beli pakaian dalam wanita. Keren gak tuh. Semua hanya bisa kamu dapatkan di matahariMall.
Nah itulah beragam alasan mengapa matahari mall adalah salah satu e commerce untuk beli fashion wanita, termasuk pakaian dalam terbaik.

Labels: , ,

Wednesday, 18 October 2017

Cara Menonaktifkan Fitur Centang Biru WhatsApp di Android

DuniaTeknologi.Info - Beberapa waktu lalu WhatsApp  mengupdate fitur terbarudirilis  dengan tambahan fitur “Read Receipt” atau centang biru bagi penggunanya. Melalui fitur ini, pengguna jadi tahu pesan yang dikirim sudah dibaca atau belum layak blackberry messenger.

Untuk mengetahui pesan Anda  sudah dibaca, WhatsApp menambahkan tanda centang dua berwarna biru pada pesan tersebut. Namun ternyata tidak semua pengguna WhatsApp merespon baik dengan kehadiran fitur tersebut. Bahkan banyak pengguna yang menyayangkan atas hadirnya fitur ini. Entah mereka tidak senang karena jadi ketahuan kalau pesan sudah terkirim atau alasan yang tidak diketahui dari penggunanya. Namun rata-rata di survei kemungkinan adalah orang yang suka selingkuh.
Melihat tanggapan pengguna tidak semua merespon dengan baik ini rupanya telah disadari oleh WhatsApp. Sehingga kini melalui  website resminya, secara diam-diam WhatsApp telah memperbarui aplikasinya dengan menambahkan pilihan untuk menonaktifkan fitur centang biru tersebut. Untuk mendapat fitur ini, pengguna dapat men-download WhatsApp versi 2.11.444 melalui web resmi WhatsApp atau men-downloadnya langsung di link ini.

Cara menonaktifkannya sangat mudah Anda hanya perlu mengakses menu Settings > Account > Privacy. Kemudian di bagian bawah hilangkan tanda centang pada pilihan “Read Receipts”.


WhatsApp versi 2.11.444 untuk sekarang sudah tersedia di Play Store, Apple App Store, atau toko aplikasi apapun.Jadi Anda sudah bisa menikmati fitur terbaru dari whatsaap ini.

Labels: ,

Monday, 16 October 2017

Waspada! Ini 9 Dampak Negatif Tidur Dekat Ponsel

DuniaTeknologi.Info - Mungkin Anda punya kebiasaan tidur dengan membawa ponsel? Sebaiknya mulai sekarang segera diakhiri. Sebab kebiasaan tersebut ternyata mengakibatkan sejumlah dampak buruk terhadap kesehatan. Coba cek 9 dampak negatif tidur dekat ponsel yang kali ini kami bahas.
Seperti diungkap oleh WHO, radiasi ponsel memiliki sifat karsinogenik yang akibatnya adalah memengaruhi saraf manusia. Lebih lanjut berbagai bahaya dari radiasi ponsel, berikut ini rinciannya.

9 Dampak Negatif Tidur Dekat Ponsel

1. Radiasi Ponsel Berdampak Timbulnya Tumor Otak
Radiasi yang ditimbulkan oleh ponsel mampu memicu timbulnya neoplasma dan mengakibatkan regenerasi sel yang tidak wajar. Meskipun tumor otak biasa menyerang orang dewasa, namun banyak juga ditemukan kasus tumor menyerang anak-anak. Karena mulai sekarang jauhkan ponsel dari tempat tidur Anda.

2. Radiasi Ponsel Juga Memicu Kanker

Seperti halnya tumor otak, radiasi ponsel juga meningkatkan risiko serangan kanker. Radiasi yang ditimbulkan mampu memengaruhi proses pembelahan sel dalam tubuh menjadi tidak terkontrol. Sel yang tidak normal ini akhirnya justru menyerang jaringan tubuh terdekat. Paparan radiasi yang terus-menerus dan tanpa sadar ini akhirnya akan memicu timbulnya kanker.

Memang risiko kanker dan tumor akibat radiasi ponsel masih menjadi kontroversi. Namun mengambil langkah hati-hati adalah lebih baik.

3. Tidur Di Dekat Ponsel Yang Dicas Rawan Terbakar

Pernah dilansir beberapa media tentang kasus ponsel yang meledak saat di-charge. Salah satunya dilansir Oke Zone yang menceritakan seorang kakek bernama Marek Kruger yang meninggal setelah Iphone yang di-charge di dekat kepalanya meledak. Meskipun ia meninggal bukan karena ledakan, tetapi karena terlalu banyak menghirup asap namun tidur di dekat ponsel apalagi sedang diisi dayanya tetaplah berbahaya.

4. Radiasi Ponsel Bisa Mengakibatkan Sakit Kepala

Pada beberapa kasus, orang yang sensitif terhadap radiasi ponsel bisa mengalami beberapa gejala. Mulai dari sakit kepal, pusing, sampai mual dan muntah.

5. Tidur Di Dekat Ponsel Jelas Membuat Istirahat Terganggu

Tidur adalah saat seluruh organ diberi kesempatan untuk istirahat. Ponsel yang berada di dekat Anda ketika tidur akan mengganggu istirahat tubuh. Gangguan yang timbul kadang juga akibat aktifitas orang yang akan tidur dengan membawa ponsel tadi. Mulai dari main game, berbincang dengan pacar, atau sibuk membaca informasi yang tersebar di internet. Akibatnya tidur akan jadi gelisah dan tegang.

6. Dering Ponsel Bisa Mengagetkan dan Memicu Serangan jantung

Bagi orang yang punya riwayar penyakit jantung, tidur di dekat ponsel akan sangat berbahaya. Dering ataupun getaran ponsel ketika orang tersebut sedang lelap tertidur hingga membangunkannya, akan meningkatkan risiko serangan jantung.

7. Radiasi Dari Ponsel Juga Memperparah Penyakit Alzheimer

Alzheimer bukanlah penyaki menular. Penyakit ini sering menimpa para orang tua. Tetapi orang yang terus menerus terpapar radiasi dari ponsel akan lebih cepat terserang penyakit ini.

8. Karena Istirahat Terganggu, Maka Anda akan Merasa Kelelahan

Tidur di dekat ponsel juga akan mengakibatkan kualitas tidur kurang baik dan tidak nyenyak. Tidak nyenyaknya tidur Anda ditandai dengan masih Anda masih teringat beberapa hal. Akibatnya esok hari badan Anda akan terasa kelelahan karena sama dengan belum istirahat.

9. Mengganggu Proses Metabolisme Tubuh

Saat tidur maka metablisme tubuh akan bekerja dengan aktif. Sehingga ketika bangun tubuh terasa segar. Tetapi dengan adanya paparan radiasi ponsel maka tidur jadi tidak nyenyak sehingga proses metabolisme tubuh terganggu.  Begitu juga pencernaan makanan akan mengalami gangguan.
Nah, setelah mengatahui dampak negatif tidur dekat ponsel ini, masihkah Anda ingin meneruskan kebiasaan buruk tersebut? Pilihan ada di tangan Anda.

Labels: , , ,

Sunday, 15 October 2017

5 Game Terberat Hingga Tahun 2017 Ini Bikin PC Gaming Lumpuh

DuniaTeknologi.Info - Tahukah kamu game apa saja yang sanggup membuat laptop gaming atau PC gaming sekalipun tak berdaya? Meski telah bertahun-tahun diluncurkan, salah satu dari 5 game terberat yang kita bahas ini belum ada PC gaming yang sanggup memainkannya dengan sempurna.
Padahal perkembangan teknologi juga terus meningkat setiap tahunnya, dan sekian game-game berat mampu diatasi oleh PC gaming dengan spesifikasi terbaik. Dalam sebuah pengetesan menggunakan komputer yang dibekali GTX 1080, didukung dengan  i7-6800K 4.2GHz  dan RAM DDR4 32 GB. Nah, biar nggak terlalu lama penasaran, berikut ini 5 game terberat yang bakal bikin laptopmu KO.

1. Crysis (2007)


Sejak dirilis pada 2007 game Crysis tak juga menemukan PC yang sanggup menggendongnya. Apalagi tahun itu belum ada spesifikasi komputer yang seperti sekarang. Karena Crysis merupakan game yang memakai Direct X 10 pertama yang dipasarkan. Kombinasi alogaritma dan API membuat hardware saat itu tak ada yang cocok. Selain itu game ini banyak menggunakan rendering rumit.

2. Hitman (2016)


Game ini memang tidak segalak Crysis. Namun jika kamu naikkan pengaturan grafisnya sampai maksimal, maka akan terlihat frame patah-patah. Komputermu bakal ampun-ampun kalau ditambah fitur Super Sample Anti Aliasing (SSAA). Kamu juga dituntut untuk menjalankan game ini di komputermu dengan mode DX12 untuk memaksimalkan core CPU.

Memang ini bukanlah game dengan permainan cepat, namun untuk mencapai framerate stabil di resolusi 1080p, kita membutuhkan kartu grafis GTX 980 / GTX 1060 6GB atau RX 470. Kartu grafis GTX 1080 hanya mampu memberikan permainan mulus dalam resolusi 1440p.

3. Grand Theft Auto 5 (2015)


Dulunya memang GTA bukan jenis game yang membuat PC lumpuh. Seri terbarunya pun bahkan bisa diturunkan bagian pengaturan grafis agar memperoleh framerate tinggi. Tetapi jika kamu ingin benar-benar menikmati indahnya grafis dalam GTA maka berbagai fitur dalam game ini bakalan bikin komputer megap-megap.

Ketika pengaturan gafis dimaksimalkan, fitur tambahan ditambahkan, plus 4x MSAA, maka seketika framerate hanya mampu sampai 60 fps bahkan sering di bawahnya. Memori kartu grafis (VRAM) yang dibutuhkan untuk main game ini dengan sempurna mencapai 4 GB, sedangkan untuk mendapat tampilan 4K, maka komputermu butuh fitur dua kartu grafis alias SLI.

4. Battlefield 1 (2016)

Game  Battlefield ini memang bisa nyaman dimainkan di komputer dengan processor i5 untuk single player. Namun untuk dimainkan dengan multiplayer, maka framerate bisa jatuh hingga 30%. Dari 115 fps ke 80 fps. Hal itu tak lepas dari beratnya menjalankan 64 pemain yang berlarian kesegala arah.
Game Battlefield mungkin baru nyaman dimainkan dalam mode multiplayer jika komputermu telah mengunakan processor i7.

5. Far Cry Primal (2016)


Meskipun game ini bisa berjalan mulus di kartu grafis Nvidia namun jangan dikira akan lancar di jenis kartu grafis lain. Bahkan ketika ditambah instalasi HD Texture pack, kita hanya bisa mendapatkan tampilan 60 fps di komputer dengan kartu grafis Nvidia. Game berat ini juga tidak bisa dimainkan maksimal di komputer yang menggunakan kartu grafis AMD Fury X.

Mungkin perlu PC gaming super ekstrim untuk memainkan 5 game terberat hingga tahun 2017 tersebut dengan sempurna. Belum lagi ancaman risiko PC yang bakalan nggak berumur panjang jika memainkan game-game berat. Nah, PC game milikmu kuat memainkan game apa yang paling berat?

Labels:

Saturday, 14 October 2017

9 Tips Memotret Dengan Kamera Handphone Agar Hasilnya Bagus

DuniaTeknologi.Info - Ponsel pintar atau smartphone sudah jadi benda yang wajib dibawa kemana-mana. Berbagai kemampuan yang tertanam dalam ponsel telah membuat kita punya ketergantungan pada alat satu itu. Termasuk diantaranya untuk mengabadikan momen penting. Karean tidak setiap orang memiliki kamera DSLR yang mahal-mahal, maka kamera ponsel biasanya sudah cukup untuk memotret. Nah, berikut ini kami rangkum 11 tips memotret dengan kamera handphone untuk memperoleh hasil yang bagus.

Meskipun hasil jepretan kamera handphone tentu tak sesempurna kamera DSLR tetapi dengan berbagai teknik dan trik, hasil jepretan ponsel bisa saja dikira hasil kamera mahal. apalagi dengan dukungan berbagai fitur ponsel yang semakin canggih.

1. Meskipun Ada fitur Zoom, Jangan Dipakai


Fitur zoom untuk mendekatkan objek dalam kamera justru akan mengakibatkan hasil gambar kurang bagus. Resolusinya akan turun dan kadang hasil gambarnya jadi pecah. Jadi jangan gunakan zomm, tapi mendekatlah ke objek.

2. Posisikan Objek Mendapat Cahaya Yang Cukup Terang

Kamera ponsel tidaklah seperti mata kita yang mampu beradaptasi dalam ruangan yang remang. Kamera memerlukan bantuan flash untuk mengambil gamabr di dalam ruangan. Namun jarak efektif lampu ini hanya 2-3 meter. Jadi mendekatlah ke objek. Pengambilan gamabr dalam ruangan bisa juga dengan tambahan lampu yang terang.

3. Memastikan Posisi Yang Stabil Agar Ponsel Tidak Bergoyang

Dengan posisi yang stabil maka hasil jepretan akan semakin baik. Jika perlu gunakan bantuan alat khusus agar ponsel bisa stabil. Jika tidak maka Anda bisa berdiri dengan bersandar pada pohon, tembok, dan sejenisnya.

4. Pelajari Tentang Kompisisi Memotret

Komposisi dalam memotret cukup kompleks, jadi pelajari lebih dalam dari berbagai ulasan yang ada lalu terapkan dalam pemotretan. Sekedar kenal, dalam fotografi ada komposisi golden ratio, rule of third, spiral, pola dan lain sebagainya. Jadi kamu nggak asal jepret saja.

5. Cobalah Ambil Gambar Dari Sudut Yang Berbeda

Inovasi dan kreatifitas. Cobalah berinovasi dengan berbagai sudut dan angle untuk menghasilkan foto yang tidak biasa.

6. Pilihlah Resolusi Tertinggi Yang Tersedia
 
Dengna resolusi tertinggi maka kita juga akan mendapat hasil jepretan terbaik. Selain itu juga bisa dicetak lebih besar. Tetapi pertimbangkan pula ketersediaan ruang dalam memori. Sebab semakin besar resolusi maka semakin besar pula ruang yang diperlukan. 

7. Pastikan Kebersihan Lensa Kamera Ponsel

Rajin-rajinlah membersihkan ponsel Anda, terutama pada bagian lensa kameranya jika ingin mendapat gambar yang jerinih. Pakailah kain lembut tanpa cairan apapun. Namun jika nampak berminyak, maka perlu menggunakan cairan pembersih LCD. Semprotkan pada kain halus lalu gunakan untuk membersihkan minyak di lensa. Anda juga bisa membaca artikel Langkah Dan Cara Membersihkan Lensa Kamera sebagai referensi Anda.

8. Kenali Waktu Jeda Shutter, Jangan Bergerak Setelah Memotret

Tidak seperti kamera biasa, kamera ponsel memerlukan jeda waktu beberapa saat setelah memotret. Jadi setelah memencet tombol pengambilan gambar, tetaplah tenang sampai ponsel menyimpan hasil gambar.

9. Berlatih Dengan Memfoto Sesering Mungkin

Agar terbiasa dan terlatih, maka Anda harus sering-sering memotret. Bukankah jama sekarang memotret tida butuh roll film seperti jaman kuno? Jadi tak usah segan menghabiskan memori ponsel demi memperoleh hasil yang baik. Toh nanti yang jelek bisa dihapus.

Itulah 9 tips memotret dengan kamera handphone untuk mendapat hasil yang tak kalah dengan kamera mahal. Cobalah terus mengasah dan mengeksplorasi kemampuan memotret dengan kamera ponsel ini. Boleh juga Anda pakai aplikasi bawaan ponsel untuk memotret dengan hasil yang lebih menarik. Nah, selamat mencoba.

Labels: ,