Call of Duty Infinite Warfare Game Perang Yang Butuh Ruang 130GB - Di akhir tahun 2016 pecinta game sangat dimanjakan dengan disuguhkan game-game keren dan ciamik.Pada bulan oktober ini akan ada Battlefield 1 dari EA maka pada bulan selanjutnya Call of Duty Infinite Warfare akan hadir bagi Anda pecinta gamer sejati for war.
Baca juga : Game Resident Evil 7 Biohazard Akan Rilis Awal 2017
Pada tahun lalu game bergenre perang yang sukses dengan meraup angka penjualan hingga 7,5 triliun rupiah.Sebelum game ini rilis yang masih sekitar satu bulanan lagi dilansir dari Polygon kamis (6/10/2016) sudah beredar kabar bahwa terdapat foto dari kotak playstation 4 dari game tersebut di toko ritel yang berada di Paris.Dari kotak tersebut menampilkan dengan jelas sebuah judul Call of Duty : Infinite Warfare Dan Modern Warfare Remastered.
Dalam
game ini tersedia tiga mode unik permainan yakni kampanye, multiplayer
dan zombie.Anda akan bermain cerita perang klasik dengan peperangan
skala besar layaknya diatur dalam masa depan yang didasarkan adanya
konflik manusia yang menyebar ke seluruh sistem tata surya kita. Intip game call of duty di you tube dibawah ini.
Multiplayer membawa terobosan inovasi game untuk memberikan panggilan (call) terdalam dan menarik dengan bermain Game Call of Duty ini.Dengan lingkungan menakjubkan yang menyuguhkan multi planet, persenjataan baru dan kemampuan semua pemain baru.Selain itu adanya pengalaman operasi zombie akan menambah gairah pemain dengan menampilkan gameplay yang unik dan mmengesankan yang mana semua dibungkus dalam sebuah narasi yang akan menggairahkan para fans game war sejati.
Pesan Segera Gamenya Dengan Harga Diskon Disini Sebelum Kehabisan Disamping itu yang mengagetkan lagi adalah bahwa ruang yang harus disediakan dalam game ini memiliki kapasitas yang sangat besar yakni 130 GB,tentu ukuran tersebut sangatlah besar untuk ukuran sebuah game.Dari seri Modern Warfare Remastered sendiri saja butuh ruang sekitar 30 GB dan kemungkinannya maka untuk seri Infinite Warfare akan menghabiskan ruang hardisk sekitar 100GB.
Sebenarnya kotak tersebut diperuntukkan bagi gamers yang melakukan preorder yang mana dapat merasakan menggunakan game seri Modern Warfare Remastered terlebih dahulu dan untuk Infinite Warfare akan dirilis pada sekitar awal november mendatang.
Namun belum ada informasi yang pasti Infinity Ward, Raven Software, certain Affinity ataupun Beenox yang mengembangkan Call of Duty terbari ini berapa ruang hardisk sebenarnya yang dibutuhkan.Begitu juga dengan perangkat PC yang harus menyisakan ruang hardisk yang cukup bila ingin memainkan game ini.